FIFA Online 2



EA SPORTS FIFA Online 2 menjanjikan permainan yang realistik dan memiliki fitur spesial seperti World Cup 2010 Mode, dimana kita dapat memimpin negara kita, Indonesia, untuk memenangkan Piala Dunia. Selain memberikan dukungan teknis yang didedikasikan untuk gamer di Indonesia, IAHGames akan mendukung komunitas
gamer lokal dengan mengirimkan wakil dari Indonesia untuk bersaing di kejuaraan EA SPORTS FIFA Online 2 Hyundai Motor Cup 2010 di Pusan, Korea Selatan.

Indonesia adalah negara yang serius dalam hal sepakbola dan kami sangat gembira untuk melayani perkembangan komunitas FIFA Online 2 disini. Setelah melihat kualitas gamer Indonesia di Indonesia kami sangat bersemangat dan tertarik untuk mengadakan turnament game berskala nasional dan memberikan kesempatan kepada gamer Indonesia untuk mewakili negara mereka dimasa mendatang, kata Jonathan Sze, General Manager IAHGames untuk FIFA Online 2.

Selain menyediakan game secara gratis, gamer juga dapat meningkatkan keterampilan bermain dan manajerial dengan membeli in-game item seperti peningkatan skill dan performa, atau melakukan kostumisasi team kit, logo, dan item-item dekoratif lainnya.
Menampilkan daftar yang komperhensif lebih dari 20 liga berlisensi resmi, lebih dari 10.000 pemain dengan team kit terbaru dan rosters dari dunia sepakbola, EA SPORTS FIFA Online 2 memberikan pengalaman sepakbola yang benar-benar otentik. selain itu FIFA Online 2 juga selalu mengupdate Fitur Game sesuai dengan event-event besar yang sedang ada di dunia sepakbola, seperti Fitur game mode FIFA World Cup 2010 yang baru akan memiliki struktur turnamen FIFA World Cup 2010 yang lengkap. Menampilkan 199 team Nasional yang ambil bagian dalam kualifikasi, gamer dapat bermain menggunakan 32 negara finalis FIFA World Cup 2010 seperti Belanda, Spanyol, Jerman, Brazil atau 167 team nasional lainnya. (blog.indomog.com)



System Requirement


Download FIFA Online 2

0 komentar:

Posting Komentar